Minggu, 23 Juni 2013

Sinopsis film "The Possession"



Sisnopsis ini berdasarkan pikiran yang aku simpulkan ya guys... kali ini aku post tentang The Possession dulu.. film horror yang baru-baru ini keluar

The Possession adalah film yang bercerita tentang seorang gadis kecil yang terobsesi pada sebuah kotak yang ia beli paad bazar. Kotak itu adalah dybbuk. Sebuah kotak yang berisi arwah jahat bernama abizou. Lama ke lamaan tubuh gadis kecil yang bernama Emily pun kerasukan Abizou. Dirinya mulai menjadi tidak normal. Ia sementara waktu tinggal bersama Ayah kandung dan juga kakak perempuannya karena Ibu mereka sedang bersama Ayah baru mereka. Ayah kandung Em berusaha meyakinkan mantan istrinya tentang apa yang dia alami selama tinggal dengan Em.
 Namun mantan Istrinya tidak percaya hingga membawa si Emily dan kakakknya tinggal bersamanya kembali. Namun keanehan dari Emily semakin terpancar. Hingga akhirnya ibunya pun tahu bahwa Emily memang tidak normal apalagi setelah ada kejadian Suami barunya kerasukan saat menyetir mobil. Emily pun di bawa ke rumah sakit untuk di rontgen tubuhnya. Dan betapa mengkagetkannya saat pemeriksaan berjalan,listrik padam. Namun dalam monitor lab tersebut terlihat di paru-paru Em terdapat sebuah makhluk. Ibu dan kakak Em sangat kaget dan menyesali perbuatan mereka karena telah tidak percaya pada ayah kandung Em. Nah dimana kah ayah kandung Em tadi? Ia pergi ke Brooklyn untuk mencari tahu asal-usul kotak yang membuat anaknya terobsesi itu. 

Namun saat ia menemui kumpulan orang-orang yang pintar,orang-orang disitu takut melihat kotak itu dan tak satupun dari mereka yang berani melakukan upacara pengusiran roh,yaitu satu-satunya cara agar roh jahat dalam tubuh Em keluar. Akhirnyapun ia putus asa,namun tak disangka salah seorang dari perkumpulan orang pintar itu keluar,dan mengulurkan tangannya untuk membantu keluarga Emily. Mereka berdua pun melakukan upacara di Rumah Sakit tempat Em dirawat. berhasilkah upacara tersebut? dan bagaimana suasana Upacaranya? kalau mau tau,tonton aja film nya yaa! hehehe

Kalau menurutku sih,film ini ceritanya ga rumit,yang main juga cantik-cantik wkwk,yang keren itu sound effectnya.. bikin merinding abiiisss deh hehe.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar